Thursday, June 23, 2016

Fungsi dan Konsep Pembangunan Berkelanjutan


Setelah Artikel sebelumnya membahas mengenai Apa itu Pembangunan Berkelanjutan, kali ini saya akan membahas Fungsi dan Konsep Pembangunan Berkelanjutan 

Apa Fungsi dari Pembangunan Berkelanjutan ? Pembangunan berkelanjutan memiliki beberapa fungsi, saya hanya menuliskan beberapa fungsinya. Berikut adalah beberapa fungsi dasar Pembangunan Berkelanjutan :
a.       Melestarikan Fungsi dan Kemampuan Ekosistem;
b.      Mewujudkan kehidupan yang layak dan sejahtera;
c.       Melindungi serta mendukung sumber daya;
d.      Mengentaskan kemiskinan dan kekurangan di lingkungan masyarakat;
e.       Pembangunan infrastruktur dan sektor industri yang sehat;
f.       Pemerataan dan jaminan Pendidikan untuk semua kalangan dan golongan; dst.
Setelah itu, apakah ada Konsep dalam Pembangunan Berkelanjutan ? Pembangunan berkelanjutan memiliki beberapa konsep, konsep yang telah dielaborasi oleh Stren, While & Whitney, 1992, yaitu sebagai suatu interaksi antara tiga sistem : Sistem biologis dan sumber daya, sistem ekonomi, dan sistem sosial. Apabila ketiga unsur tersebut dapat di seimbangkan, jelas lebih bermakna dan patut di jadikan patokan dengan masalah yang ada, terutama di negara seperti Indonesia yang termasuk negara berkembang, meskipun hal itu cukup sulit dilakukan.
Adapun konsep Pembangunan Berkelanjutan yang di jelaskan oleh Dr.Marhaeni, SH, Msi (2012), bahwa Konsep pembangunan berkelanjutan memuat dua hal pokok, yaitu :
1.      Konsep kebutuhan, khususnya kebutuhan pokok kaum miskin sedunia; dan
2.      Adanya keterbatasan teknologi dan organisasi sosial dalam meningkatkan kemampuan lingkungan memenuhi kebutuhan masyarakat pada masa kini dan masa depan (Our Commong Future, World Commission On Environment and Development, 1987)
Konsep – konsep yang telah di keluarkan oleh para ahli memang beragam, namun memiliki tujuan yang sama, yaitu demi kesejahteraan masyarakatlah yang membuat mereka terus menerus membuat konsep yang terus dikembangkan. 

Share:

0 comments:

Post a Comment

Random Posts

BTemplates.com